Tips Menghadapi Masalah

Melihat masalah sebagai tantangan. Tapi, bagaimana jika masalah ini terlalu banyak, dan kamu benar - benar kesulitan untuk melihatnya sebagai tantangan. Bahkan, membuatmu hampir menyerah. Terkadang kondisi ini memang sangat mungkin kita alami. Jika ternyata kamu harus menghadapi situasi ini, coba beberapa tips menghadapi masalah berikut ini :
"Cemas dan mengeluh tak akan mengubah apapun"
Cemas dan mengeluh adalah hal yang manusiawi ketika seseorang dihadapkan kepada suatu masalah. Tapi, dengan merasa cemas berlebihan dan mengeluh tiada habis, bisa membantumu mengatasi masalah dengan lebih baik?
"Bertahan adalah langkah maju yang baik"
Dalam hidup, kesabaran bukanlah tentang hanya menunggu. Kesabaran adalah sikap untuk tetap positif dan bertahan ketika masalah datang mendorongmu. Tapi, selalu ingat bahwa sebetulnya, kemampuan bertahanmu adalah suatu langkah yang baik yang bisa menghantarkanmu untuk maju. Mampu bertahan dalam kesabaran menunjukkan bahwa kamu mampu bertahan dengan baik diluar zona nyamanmu. Jadi, cobalah bertahan sebaik mungkin people!
"Pikiran negatif orang lain bukanlah masalahmu"
Orang lain adalah tantangan berat yang perlu dihadapi, bahkan ketika kita menghadapi masalah. Sering kali saat kita menghadapi masalah, justru datang omongan negatif dari orang - orang di sekeliling. Tentu hal ini semakin memberatkanmu bukan? Tapi, ingatlah bahwa pikiran atau pendangan negatif dari orang lain bukanlah masalah buatmu. Jadi, abaikan saja.
"Hal terbaik untuk dilakukan adalah terus bergerak maju"
Jangan takut untuk terjatuh dan terdorong ke kebelakang oleh masalah. Bangkit saja lagi dan teruslah bergerak maju. Jadikan ini sebagai slogan yang akan menjagamu tetap positif ketika menghadapi masalah berat. Terus bergerak maju adalah hal terbaik yang bisa kamu lakukan. Sekalipun masalah yang kamu hadapi begitu berat, maka kamu pasti akan melewati masalah itu, meski lambat sekalipun. Ya! Hidup ini keras, tapi kamu harus bisa jadi lebih keras.



Dikutip dari : Think beyond the box, Psikologi Corner (cet. 2017)

-Semarang-

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Luasan Rasa

Relationship